Rapat Dosen Pascasarjana UIN Bukittinggi Bahas Penguatan Kualitas Akademik dan Inovasi Pembelajaran

Bukittinggi – Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi mengadakan rapat dosen pada hari Rabu Tanggal 28 Agustus 2024, bertempat di Ruang Pertemuan Pascasarjana. Rapat yang dihadiri oleh seluruh dosen program pascasarjana ini bertujuan untuk membahas berbagai agenda penting terkait Evaluasi pembelajaran Semester Genap TA 2023/2024 dan peningkatan kualitas akademik dan inovasi dalam proses pembelajaran Semester Ganjil TA 2024/2025. Rapat dihadiri Wakil Rektor I, Dr. Afrinaldi, S.Sos.I., MA dan dipimpin oleh Ka.Prodi S2 Hukum Islam, Dr. Helfi, M.Ag.

Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. H. Nunu Burhanuddin, Lc., M.Ag, yang dalam sambutannya menekankan pentingnya sinergi antara seluruh dosen dalam menghadapi tantangan dunia pendidikan tinggi, terutama dalam mencetak lulusan yang kompeten dan memiliki daya saing global.

Dalam penutupnya, Prof. Dr. H. Nunu Burhanuddin, Lc., M.Ag menyampaikan harapannya agar hasil rapat ini dapat segera diimplementasikan, sehingga Pascasarjana UIN Bukittinggi semakin berperan aktif dalam menciptakan atmosfer akademik yang kondusif, produktif, dan inovatif.

Rapat dosen ini berakhir dengan diskusi terbuka dan kesepakatan untuk terus memperkuat kerja sama serta komitmen dalam memajukan kualitas pendidikan di Pascasarjana UIN Bukittinggi.